• UGM
  • IT Center
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Goes Open Source
  • Beranda
  • Tentang Kami
    • Ayo! Dukung UGOS
    • Konsep Dasar Logo UGOS
    • Proses Migrasi UGM Goes Open Source
    • SK Rektor tentang UGOS
    • SK Rektor -2- tentang kebijakan TIK UGM
    • Kegiatan UGOS
    • Infrastruktur UGOS
  • Kompatibilitas
  • Helpdesk-FAQ
  • Beranda
  • Kunjungan
Arsip:

Kunjungan

Sosialisasi UGOS di Open Cafe PPTiK UGM

Kunjungan Monday, 16 February 2009

Jumat (13/02/09), Open Cafe PPTiK UGM, di penuhi beberapa pengunjung dari kalangan mahasiswa dan penanggung jawab IT beberapa fakultas UGM. Acara ini memang di kemas dalam bentuk talkshow, sehingga memberikan kesan santai namun serius. Penanggung jawab IT ini berasal dari fakultas hukum, kedokteran gigi dan peternakan. Sayangnya penanggung jawab IT dari fakultas teknologi pertanian berhalangan hadir.

program-ugos
Pemaparan program UGM Goes Open Sourceharga timbangan digital

Acara di buka oleh pak Khabib Mustofa sebagai Sekretaris PPTIK, yang memaparkan tentang program UGM Goes Open Source, latar belakang dan perkembangan kedepannya UGM dalam penggunaan aplikasi open source. Pak Khabib juga memberikan gambaran bahwa kedepannya seluruh sistem di UGM akan dikembangkan menggunakan aplikasi open source dan sangat dimungkinkan untuk berjalan multi platfrom. read more

Roadshow dan demo di LPPT UGM

Kunjungan Tuesday, 15 July 2008

Setelah melewati dua tahapan survey di LPPT, tanggal 11 Juni 2008 kemarin kami melakukan presentasi di LPPT. Bertempat di Auditorium LPPT, presentasi open source ini dimulai sekitar pukul 14.00, molor satu jam dari waktu yang direncanakan. Hadir disana Kepala LPPT, Prof. Dr. Sismindari, S.U, Apt., beserta 25 orang pegawai LPPT.

Acara dimulai dengan sambutan dari Bapak Mardhani Riasetiawan, SE., MT., Ak., selaku Kepala Bidang Informasi PPTiK. Beliau berterimakasih atas undangan dan permohonan resmi migrasi open source oleh LPPT. Ke depan, beliau berharap agar LPPT dapat menjadi pilot project migrasi open source setelah Fakultas Ilmu Budaya dan Rektorat Universitas Gadjah Mada. Acara dilanjutkan dengan presentasi dari Koordinator Tim UGOS PPTiK UGM, Agung Nugroho. Dalam presentasinya, Agung menyampaikan tentang open source, dan dilanjutkan dengan presentasi tentang program UGM Goes Open Source beserta tujuannya, dan yang terakhir adalah kebutuhan atau hal-hal yang diperlukan dalam proses migrasi. read more

Survey, Instalasi dan proses pendampingan di Fakultas Geografi

KunjunganMigrasi Wednesday, 15 August 2007

Yogyakarta. Kamis (2/7/07) kami melakukan survey di Fakultas Geografi, dengan ditemani pak bondan, kami berkeliling mensurvey komputer yang akan dimigrasikan. Survey tersebut hanya memprioritaskan untuk komputer yang memiliki memori 256 MB dan digunakan untuk kebutuhan administrasi. Sementara untuk memori 128 MB akan tetap kami migrasikan namun setelah prioritas utama terpenuhi.

Kami pun cukup terkesan ketika beberapa staff menyatakan setuju kalau penggunaan FOSS (Free Open Source Software) harus dengan dipaksa, “nggak apa-apa, kalau nggak dipaksa ya nggak bakal pindah”, ujar para staff di bagian pengajaran. Menanggapi hal tersebut, kami memberikan solusi untuk menggunakan Open Office di Windows, sehingga para staff dapat mengurangi ketergantungan pada Microsoft Office. read more

Kunjungan ke direktorat administrasi dan akademik

Kunjungan Wednesday, 15 August 2007

Yogyakarta. Selasa (14/7/07) pagi, perjalanan kami untuk melakukan roadshow program UGOS terus berlanjut, kali ini kami mampir ke Direktorat Administrasi dan Akademik yang terletak di Gedung Pusat, Bulaksumur, Yogyakarta. Seperti biasanya kami menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan dalam bentuk persentasi, yaitu melakukan sosialisasi program UGM Goes Open Source (UGOS) yang intinya melakukan migrasi windows ke linux termasuk aplikasi yang berjalan di dalamnya seperti Office, Multimedia dan internet. Sehingga dari 3000 komputer di lingkungan UGM, diharapkan 50% telah menggunakan perangkat lunak bebas dan open source seperti Open Office, serta 30%-nya telah migrasi ke Linux. Target utamanya adalah komputer administrasi yang hanya digunakan untuk kebutuhan office, multimedia dan internet. read more

Kunjungan ke Pusat Studi Pariwisata

Kunjungan Monday, 13 August 2007

Yogyakarta. Senin (6/7/07) pagi sekitar pukul 10.00 kami melanjutkan perjalanan kunjungan ke Pusat Studi Pariwisata, yang terletak di sebelah PPTiK UGM. Setelah menunggu selama 10 menit akhirnya kami dipersilahkan memasuki ruang rapat, dan melakukan persentasi tentang program UGOS (UGM Goes Open Source). Tujuan kedatangan kami ke pusat studi pariwisata adalah melakukan sosialisasi program UGM Goes Open Source (UGOS) yang intinya melakukan migrasi windows ke linux termasuk aplikasi yang berjalan di dalamnya seperti Office, Multimedia dan internet. Dari 3000 komputer di lingkungan UGM, diharapkan 50% telah menggunakan perangkat lunak bebas dan open source seperti Open Office, serta 30%-nya telah migrasi ke Linux. Target UGOS adalah komputer administrasi yang hanya digunakan untuk kebutuhan office, multimedia dan internet. read more

Kunjungan ke Teknik Sipil

Kunjungan Monday, 6 August 2007

Yogyakarta. Siang hari (27/7/07) setelah istirahat kami meluncur ke Teknis Sipil UGM. Sebagai permulaan, kami melakukan persentasi tentang maksud dan tujuan kedatangan kami ke Teknik Sipi yang intinya adalah melakukan sosialisasi program UGM Goes Open Source (UGOS) yang intinya melakukan migrasi windows ke linux termasuk aplikasi yang berjalan di dalamnya seperti Office, Multimedia dan internet. Dari 3000 komputer di lingkungan UGM, diharapkan 50% telah menggunakan perangkat lunak bebas dan open source seperti Open Office, serta 30%-nya telah migrasi ke Linux. read more

Kunjungan ke Fakultas Ekonomi

Kunjungan Friday, 3 August 2007

Yogyakarta. Kamis (26/07/ 07) siang kami melakukan presentasi di Ruang U.212 yang dihadiri oleh dekan, dosen, dan beberapa pegawai administrasi. Pertanyaan yang masih sering muncul dalam setiap presentasi mengenai pengunaan program khusus selain aplikasi perkantoran dan internet, bagaimana solusinya ketika dimigrasikan ke Linux. Tentu saja hal ini belum masuk kedalam program UGOS, karena target program UGOS sementara ini hanya memigrasikan komputer-komputer yang digunakan untuk kebutuhan aplikasi perkantoran dan Internet saja, tidak termasuk aplikasi khusus (seperti Simakun dan Simagama). read more

Kunjungan ke Fakultas Ilmu Budaya

Kunjungan Thursday, 26 July 2007

Yogyakarta. Senin (23/07/07) siang merupakan kunjungan pertama minggu ini, tepat pukul 13.10 kami tiba di gedung sidang Fakultas Ilmu Budaya UGM. Disana kami sudah ditunggu oleh beberapa karyawan, sambil menunggu seluruh karyawan sekaligus Dekan Fakultas Ilmu Budaya, segala persiapan kami lakukan untuk kelancaran persentasi ini.

Beberapa saat kemudian persentasi kami mulai dengan sambutan dari Dekan Fakultas Ilmu Budaya Prof. Dr. Syamsul Hadi, S.U.,M.A.

Fakultas ini menggunakan aplikasi khusus seperti SPSS dan GIS, sementara jumlah komputer yang ada sekitar 245 PC. read more

Kunjungan ke Teknologi Pertanian

Kunjungan Friday, 13 July 2007

Yogyakarta. Kamis (12/07/07) pukul 10.00 WIB, kami langsung menuju gedung Teknologi Pertanian yang terletak di Jl. Sosio Justisia, Bulaksumur, Jogjakarta. Disana kami sudah ditunggu oleh sebagian karyawan, sambil menunggu seluruh peserta persentasi lengkap, kami melakukan persiapan materi.

Sambutan pertama dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Dr. Ir. Abdul Rozaq, DAA, kemudian dilanjutkan oleh persentasi dari Tim UGOS. Maksud dan tujuan kedatangan kami yaitu meminta ijin dari pihak fakultas untuk turut serta mendukung program UGOS yang meliputi beberapa proses seperti Survey, migrasi dan pendampingan. read more

Kunjungan ke PSKP

Kunjungan Friday, 13 July 2007

Yogyakarta. Rabu (11/07/07) pukul 10.20 kami tiba di gedung PSKP (Pusat Studi Keamanan dan Perdamaian) yang terletak di daerah Sekip. Tujuan kedatangan kami adalah untuk melakukan roadshow (sosialisasi) program UGOS kepada pihak PSKP, yang diharapkan nantinya dapat memberikan kami ijin untuk melakukan proses migrasi berupa survey, instalasi dan pendampingan. Pendampingan merupakan proses yang kami lakukan dengan menemani si pengguna sampai mereka bisa menggunakan Linux. Sementara target operasi kami adalah komputer yang digunakan untuk kebutuhan administrasi dan internet. read more

123
Universitas Gadjah Mada

Direktorat Sistem dan Sumber Daya Informasi (DSSDI)
Jl. Pancasila No. 01 Bulaksumur, Yogyakarta 55281
   ugos@ugm.ac.id
   (0274) 515660
   (0274) 515664

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju