Berdasarkan postingan sebelumnya mengenai masalah konektivitas pada yahoo menggunakan Pidgin, solusinya adalah dengan mengganti alamat servernya dengan cn.scs.msg.yahoo.com, namun terkadang masih sering terjadi error. Untuk itu, solusi yang kedua adalah dengan meng-upgrade Pidgin ke versi yang terbaru.
Via konsole terminal
Berikut langkah-langkahnya :
Buka terminal Applications -> Accesories -> Terminal , kemudian ketikkan perintah berikut :
$ sudo su
Pilih distro Ubuntu yang anda gunakan;
Ubuntu 8.04 Hardy Heron
# echo "deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ hardy main" >> /etc/apt/sources.list
Ubuntu 8.10 Intrepid Ibex
# echo "deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ intrepid main" >> /etc/apt/sources.list
Ubuntu 9.04 Jaunty Jackalope
# echo "deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ jaunty main" >> /etc/apt/sources.list
Untuk kemanan jangan lupa untuk keluar dari mode root, dengan mengetikkan perintah :
# exit
Selanjutnya, lakukan update list paket & upgrade paket pidgin dengan mengetikkan perintah berikut :
$ wget http://repo.ugm.ac.id/ekstra/.ugos_tools/key_pidgin
$ sudo apt-key add key_pidgin
$ sudo apt-get update
$ sudo apt-get install pidgin pidgin-data
Backup konfigurasi pidgin sebelumnya dengan mengubah nama folder, pada terminal ketik :
$ mv .purple .purple-backup
Jalankan pidgin, add user yahoo anda dan login.
Via Grafis
Berikut langkah-langkahnya :
- Jalankan aplikasi manajemen paket dengan meng-klik menu System -> Administration -> Synaptic Package Manager;
- Pada Synaptic Package Manager, klik menu Settings -> Repositories;
- Pada dialog yang muncul klik tab Third Party Software, kemudian klik tombol Add maka akan muncul dialog entry untuk memasukkan source list;
- Copy paste daftar dibawah ini dan klik tombol Add Source;
Sesuaikan dengan distro Ubuntu yang anda pakai
Ubuntu 8.04 Hardy Heron
deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ hardy main
Ubuntu 8.10 Intrepid Ibex
deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ intrepid main
Ubuntu 9.04 Jaunty Jackalope
deb ftp://repo.ugm.ac.id/ppa.launchpad.net/pidgin-developers/ jaunty main
- Save link as GPG key pidgin yang disediakan lokal repo UGM di sini;
- Pada tab Authentication, klik Import Key File.. dan add file key yang sudah anda save tadi;
- Setelah di tambahkan klik tombol Reload pada Synaptic Package Manager;
- Langkah terakhir search aplikasi bernama “pidgin” dan “pidgin-data“, klik kanan pada paket nama paket tersebut dan pilih Mark for Upgrade;
- Klik tombol Apply untuk memulai proses penginstalan;
- Buka file browser, arahkan ke “/home/nama_user_name_andaâ€, tekan tombol Ctrl+h untuk memunculkan file hidden. Kemudian cari folder “.purpleâ€, ubah namanya menjadi “.purple-backupâ€;
- Jalankan Pidgin, add account yahoo anda kemudian login.
Selamat Mencoba!!
nice info bro, thx banget yah 😀 keep move
kayaknya saya pilih cara yang via grafis saja 🙂
wah info bagus nih, mengingat gwgw belon bisa konek pidgin…gwgw gg tau knapa ?..ah gwgw coba deh 🙂
udah saya coba via terminal atopun grafis…
yg ada malah error trus 🙁
malahan yg nongol tulisan gini nih
“E: dpkg was interrupted, you must manually run ‘sudo dpkg –configure -a’ to correct the problem.
E: _cache->open() failed, please report.”
trus gwa musti bijimane neh :((
tolong yg bisa bantu kirim ke e-mail saya dsini
Berhasil… Tengkyu ya.
mantap gan
thank you membantu sekali…
terimakasih ….mari menjadi bangsa yang bermartabat dengan tidak membajak os…ada yg gratis….mengapa beli…..lebih baik uang untuk korban bencana aja….hidup open souce
sip infonya..
Berhasil ^^
Lebih enak pake terminal tinggal copas2 😛