Yogyakarta. Pameran Research Week UGM 29 Oktober – 2 November 2007 merupakan momen yang tepat untuk melakukan sosialisasi Linux dan Perangkat Lunak Bebas Open Source yang telah digaungkan pemerintah sejak lama. IGOS yang menjadi titik tolak untuk gerakan Open Source di Indonesia, membawa imbas dalam pengembangan Open Source Software. OSC (Open Source Care) yang berpusat di Kantor PPTIK UGM, Jl. Pancasila, Bulak Sumur merupakan wadah untuk melakukan penelitian dan penyediaan layanan dengan memanfaatkan Perangkat Lunak Bebas dan Open Source.
Stand Open Source Care, Tim UGOS dan Tim Safari
Dalam Pameran ini OSC beserta Tim UGOS melakukan kolaborasi dalam menyediakan kebutuhan-kebutuhan pengguna akan informasi tentang Linux dan Open Source. Tim UGOS menyediakan panduan-panduan seperti Pengenalan Ubuntu, Instalasi Ubuntu, administrasi sistem Ubuntu, dsb. Selain itu OSC dan Tim UGOS melakukan demo Linux Mint, Ubuntu dan Fedora. Kami juga melakukan pembagian CD Linux gratis dan Festival Instalasi pada Laptop-laptop Mahasiswa. Beberapa Laptop yang telah kami instal dan terdata dapat anda lihat disini.
OSC juga melibatkan OSSA (Open Source Student Ambassador) yang merupakan komunitas bagi mahasiswa, pelajar dan masyarakat umum dari manapun untuk dapat terlibat dan berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh POSS Network sebagai realisasi program Open Source Care based on community.
Bentuk realisasi OSSA
Bersama dengan Tim Safari yang membuat sistem informasi berbasiskan web, kami juga memberikan bukti bahwa sistem informasi yang berkualitas pun juga dapat berjalan di Linux.
Menjelang selesainya pameran Research Week UGM pada tanggal 2 November 2007, kami juga melakukan maintenance pada repo.ugm.ac.id dengan menambahkan space hardisk dan melakukan redesign pada repo.ugm.ac.id.